Penataan interior sangat menentukan kenyamanan di dalam rumah. Termasuk rumah kecil yang bisa dibuat lega dan rapi dengan penataan yang tepat.
Tips Pintar Menata Interior Rumah Kecil agar Terlihat Luas dan Rapi
Berikut beberapa tips untuk menata interior rumah agar terlihat lebih luas dan nyaman.
- Pasang cermin di dinding
Ahli desain interior banyak yang menggunakan trik ini untuk menyulap ruangan kecil agar terlihat lapang. Memasang cermin di dinding ruangan dapat diaplikasikan untuk ruangan-ruangan yang tidak terlalu luas.
Apabila ruangannya cukup sempit, pilih cermin yang berukuran sedang dan gantung di dinding. Selain menciptakan kesan ruangan yang lebih lega, cermin yang digantung di dinding juga bisa menjadi dekorasi untuk mempercantik interior.
- Pilih sekat ruangan
Jika ingin memisahkan satu ruang dengan ruang lain, gunakan sekat ruangan. Alternatif ini dapat menggantikan dinding yang membuat ruangan terlihat penuh dan kaku. Sekat ini dapat digunakan untuk pemisah seperti ruang keluarga dan dapur, ruang tamu dan ruang keluarga, atau ruangan lain yang bukan ruang privasi.
Gunakan rak dekorasi untuk sekat antar ruangan di rumah yang kecil. Beri hiasan seperti koleksi miniatur mainan, bunga hias, atau lainnya untuk mempercantik dekorasi ruangan.
- Pilih warna cerah untuk dinding
Jika ruangan tergolong sempit, Anda bisa menyiasati dengan memilih warna-warna cerah untuk dinding agar terlihat lebih luas. Cara ini efektif dan banyak direkomendasikan oleh desainer interior untuk menata ruangan atau rumah kecil.
Warna cerah dapat memantulkan cahaya lebih baik sehingga menimbulkan efek terang di dalam ruangan. Cat tembok yang cerah juga dapat memberikan kesan segar dan terasa lapang sehingga terlihat lebih nyaman.
- Pasang jendela besar
Menyiasati ruangan yang sempit dapat dilakukan dengan memasang jendela yang berukuran besar. Jendela besar dapat memberikan cahaya yang cukup untuk ruangan sehingga terlihat lebih terang dan luas.
Aplikasikan juga dengan tirai yang berukuran besar. Pilih tirai yang panjang untuk memberikan ilusi ruangan yang lebih tinggi dan lapang. Jika menggunakan tirai bermotif, sebaiknya pilih motif yang berukuran kecil dan warnanya cerah atau sesuai konsep ruangan.
- Gunakan furnitur multifungsi
Sekarang ini sudah banyak furnitur multifungsi di pasaran seperti meja dengan kabinet, tempat tidur dengan laci bawah, dan lain-lain. Furnitur multifungsi ini merupakan pilihan pintar untuk interior yang tidak terlalu luas.
Memanfaatkan kabinet multifungsi, dapat menghemat ruang di area dapur. Tempat tidur dengan laci bawah juga bisa dimanfaatkan untuk menata kamar tidur yang sempit. Dari pada kolong tempat tidur tidak digunakan, lebih baik diberi laci sehingga sekaligus bisa dimanfaatkan untuk menyimpan pakaian.
- Maksimalkan dinding untuk furnitur
Berhubung ruangannya tidak terlalu luas, maka dinding pun bisa dimaksimalkan untuk tempat furnitur atau dekorasi. Misalnya untuk peralatan elektronik seperti televisi, dibanding diletakkan di meja yang memakan ruang, lebih baik dipasang di dinding.
Letakkan beberapa alat elektronik atau furnitur lain di dinding jika memungkinkan. Cara ini akan memberikan ruang pada lantai sehingga interior yang sempit tetap terlihat nyaman.
- Pilih lantai dengan pola strip
Pola strip dapat memberikan ilusi pada ruangan kecil agar terlihat lebih lebar. Seperti halnya untuk orang yang menggunakan pakaian bergaris vertikal agar terlihat lebih tinggi, efek ini juga dapat diterapkan untuk ruangan atau rumah kecil.
Gunakan karpet atau penutup lantai yang memiliki pola vertikal. Mengaplikasikan lantai seperti ini bertujuan untuk memberikan kesan ruangan yang lebih panjang dan lapang.
- Furniture besar jangan terlalu mepet dinding
Trik interior kecil bisa terlihat luas adalah menempatkan furnitur tidak mepet dengan dinding. Jika ada sofa minimalis atau kursi, tempatkan di samping tembok dengan diberi sedikit jarak. Celah inilah yang menjadi jalan untuk cahaya masuk dan memberikan ilusi ruangan lebih besar melalui bayangan.
- Hias plafon
Plafon dapat dihias dengan wall art atau stiker untuk dekorasi. Selain memperindah ruangan, cara ini juga bisa menciptakan ilusi untuk ruangan terlihat lebih luas. Plafon yang menarik dapat mengalihkan pandangan sehingga mata tidak hanya berfokus pada lantai atau di bagian bawah saja yang sempit.
- Menempatkan karpet dengan pola
Karpet yang memiliki motif atau pola kecil dapat dimanfaatkan untuk menyulap ruangan kecil agar terlihat lebih luas. Letakkan karpet seperti ini di bawah meja untuk memberikan kesan lapang di ruang tamu.
Anda juga bisa meletakkan karpet di bawah furnitur lain di dalam rumah. Misalnya di bawah tempat tidur agar ruangan kamar terkesan lebih nyaman dan luas. Penempatan karpet di bawah furnitur efektif untuk memberikan kesan cerah, lapang, dan nyaman.
Itulah beberapa tips yang bisa diterapkan untuk menata interior di rumah atau ruangan kecil. Maksimalkan setiap space untuk furnitur penting dan hindari memasukkan dekorasi yang terlalu banyak di dalam ruangan agar tidak semakin sesak.